Ads 468 x 60

21/11/2012

Browse » Home » , » Manfaat dan khasiat tanaman Urang-Aring

Manfaat dan khasiat tanaman Urang-Aring



Manfaat dan khasiat tanaman Urang-Aring



Urang-aring adalah sejenis tumbuhan, kebanyakan ditemukan liar sebagai gulma, anggota suku  Asteraceae. tanaman ini terkenal oleh kegunaannya sebagai penyubur rambut. Di samping itu, urang-aring juga memiliki khasiat sebagai tumbuhan obat. Beberapa nama-nama lainnya, di antaranya orang-aring (Jw.), te-lenteyan (Md.), daun tinta (Banda), daun sipat, keremak jantan (Mly.) dan false daisy.

Tanaman ini asal-usulnya tidak diketahui. Menyebar luas di seluruh dunia, di wilayah tropika dan subtropika, pada banyak tempat telah berkembang menjadi gulma  yang sangat mengganggu bagi beberapa banyak jenis tanaman pertanian. Di India, Cina, Thailand, dan Brazil, didapati pula di seluruh Indonesia.

Tanaman ini merupakan tanaman obat herba, seluruh bagian tanaman baik segar maupun kering dapat menyembuhkan berbagai penyakit,  sebagai obat luar dan untuk diminum, tanaman ini sudah diteliti oleh ahli farmasi. Dalam industri kosmetika telah diproduksi menjadi minyak rambut urang aring dan sampo urang aring yang sudah banyak dikenal oleh masyarakat Indonesia.

Khasiat Dan Manfaat Tanaman Urang Aring
  • Perut mulas : cuci segenggam urang aring, lalu tumbuksampa agak halus. Oleskan ramuan ini di atas perut.
  • Hepatitis : 3 gram daun urang aring, 4 gram temulawak direbus dengan 1 gelas air. Minum ramuan ini 1x sehari.
  • Batuk darah (TBC) : Sekitar 60 gram daun urang-aring segar dilumatkan, diperas. Air perasannya diseduh air hangat, minum.
  • Diare : Ambil 30 gram daun urang-aring segar direbus, minum.
  • Menyuburkan rambut: segenggam daun urang aring dicuci bersih, lalu direma-remas dan rendam dalam air. Gunakan untuk keramas.
  • Kudis : segenggam daun urang aring dicuci bersih, lalu ditumbuk. Oleskan ramuan ini pada kudis.
  • Pewarna : Urang-aring menghasilkan zat pewarna hitam. Cairan sarinya digunakan untuk menghitamkan rambut dan untuk membuat tato.
  • Gusi bengkak :  Ambil daun urang-aring segar, kemudian dipanggang sampai kering. Lalu jadikan bubuk melalui pengolahan. Oleskan bubuk tersebut ke tempat yang sakit.

sumber : wikipedia - Resep Obat Tradisioanal (YS Marjo)

Advertiser

Comments : 0 comment for Manfaat dan khasiat tanaman Urang-Aring

Post a Comment

 
© Copyright 2012 : Media Belajarku
Template by : Blogger Templates | ZonaBlogger.com | Didukung Oleh : Blogger.com